People Innovation Excellence
 
Feature Image

Binus goes to APICTA 2011, Pattaya, Thailand

Bersama 20 tim yang mewakili Indonesia, jurusan Teknik Informatika menjadi salah peserta Lomba International APICTA 2011 yang diselenggarakan pada tanggal 8 – 11 November 2011, di Pattaya, Thailand. Indonesia mengikuti 12 kategori dari 17 kategori yang dipertandingkan.

Berikut adalah kategorinya :

Sebelumnya dengan berbekal tekat dan semangat,  peserta sudah menjalani training dan motivation selama 5 bulan. Dari 80 tim yang diseleksi, terpilih 20 tim untuk diikutsertakan selama pelatihan. Tetapi seiring berjalannya waktu, beberapa tim mengundurkan diri.  Dari 10 tim yang tersisa, akhirnya tim FBI yang menjadi andalan jurusan untuk ikut Lomba APICTA 2011. Tim yang terdiri dari Liliana, Andi Halim dan Sandy Utomo.

APICTA

Sandy, Andi , Jurike dan Lili

Hari Pertama

Dengan menggunakan maspakai penerbangan kebanggaan bangsa Indonesia, perjalanan ditempuh selama 5 jam dari Jakarta ke Bangkok. Untuk sampai ke Pattaya,  kami harus naik bis yang perjalanannya memakan waktu 3 jam. Cukup melelahkan, mengingatkan di hari sebelumnya kita masih harus melakukan persiapan untuk kepentingan Lomba.

Hari Kedua

Udara laut dan ramainya turis mewarnai hari kedua kami di Pattaya. Setelah selesai sarapan yang mewah dari hotel tempat kami menginap, peserta berkumpul di ruangan Pembina Lomba di lantai paling atas hotel tempat kami menginap. Hari ini kami dijadwalkan untuk melihat tempat Lomba diadakan dan melanjutkan lagi latihan presentasi.

Hari ini berakhir dengan kegelisahan tetapi juga antusiasme yang mendalam untuk memperlihatkan aplikasi yang sudah dikerjakan oleh mahasiswa.

APICTA

Bergaya sejenak di depan hotel, tempat kami menginap

Hari Ketiga

Latihan dan latihan. Ternyata bahan presentasi yang sudah kami persiapkan dari Jakarta harus diubah. Ada beberapa masukkan dari Pembina yang perlu diperbaiki.

Hari Keempat

Inilah hari yang ditunggu – tunggu. Ketegangan sudah sangat terlihat jelas di wajah Andy, Lili dan Sandy.

Untuk category Security diikuti oleh 12 tim dan 7 negara, berikut adalah daftarnya:

Category: Security (SECU-11) Judges
Day: 2 Thanachart Numnonda (THA)
Date: Thursday, November 12th, 2011 Michael Chan (MAC)
Room: Dusit 4 Michael Mudd (HKG)
Choon Lian Liew (MYS)
No Time Code Company Project Name Country
1 08:30-9:10 HKG-SECU-11-01 Secure Information Disposal Services Limited  ID Tracer – Adoption of RFID in Confidential Documents Disposal Services Hong Kong
2 9:10-9:50 IDN-SECU-11-02 TE STMIK AMIKOM Yogyakarta Airport Safety Indonesia
3 9:50-10:30 PAK-SECU-11-03 CARE (Center for Advanced Research In Engineering) Pvt Ltd Consolidated Security System Pakistan
4 10:30-11:10 MYS-SECU-11-09 SecureMetric Technology SecureToken ST3 Malaysia
5 11:10-11:50 IDN-SECU-11-05 Bina Nusantara University Face Based Identification Indonesia
11:50-13:00
6 13:00-13:40 MYS-SECU-11-06 Juzt-Reboot Juzt-Reboot Neo Malaysia
7 13:40-14:20 SGP-SECU-11-07 Niometrics Niometrics Application Recognition and Control System (ARCS) Singapore
8 14:20-15:00 SGP-SECU-11-08 Argentra Pte Ltd Print Access Management – PAM Singapore
9 15:00-15:40 PAK-SECU-11-10 Solotech Corporation SmartXS Pakistan
10 15:40-16:20 LKA-SECU-11-04 Epic Lanka (Pvt) Ltd Epic TLE Sri Lanka
11 16:20-17:00 VNM-SECU-11-11 Vietkey Group Vietkey Security-focused operating system Vietnam
12 17:00-17:40 HKG-SECU-11-12 Network Box Corporation Ltd. Z-Scan: Network Box’s award winning zero day anti-virus system, based on in-the-cloud technology Hong Kong

APICTA

Senang dan  lega, setelah selesai presentasi

Melihat para peserta, kami bangga, karena saingan kami adalah kebanyakan perusahaan – perusahan ternama di negaranya masing – masing.  Saat penjurian dimulai. Aplikasi dapt kami demokan dengan baik. Begitu bersemangatnya juri sehingga mereka turun tangan langsung untuk mempraktekkan aplikasi yang dibuat.  Hari ini kami tutup dengan mengikuti acara di Pattaya, Loy Kratong, Festival Lampion.

Hari Kelima

Semangat,… karena  hari ini kami mau jalan – jalan keliling Pattaya. Mulai dari menyebrang pulau sampai menikmati atraksi sirkus.

Pengumuman pemenang diadakan pada malam harinya Dibuka dengan gala dinner dan dilanjutkan dengan pembacaan pemenang. Ternyata kami belum menang. Untuk  kategori Security ini hanya terdapat 2 penghargaan yaitu Winner dan Merit. Winner didapatkan oleh Tim Hongkong dengan productnya Network Box Corporation Ltd dan Merit oleh tim Pakistan dengan produknya CARE ( Center for Advanced Research in engineering) .

Tetapi kami tidak berkecil hati, karena sudah dapat  menyelesaikan presentasi dengan baik dan membuat nama Universitas Bina Nusantara makin dikenal di kancah Internasional.


Published at :
Leave Your Footprint
  1. Nice artikel, semoga semakin banyak yang menyumbangkan karya untuk ikut lomba. Semangat.

  2. Semangat terus untuk Binus University untuk berkancah di International..
    Untuk Sandy,Andy dan Lili tetap semangat nih mengharumkan nama bangsa di International…

    • Terima kasih atas supportnya. Ayo jika Anda punya karya ikutan juga ^^

      Regards,

      Jurike

  3. Tiba-tiba salah satu teman saya menghubungi dan bilang bahwa artikel mengenai tim saya di APICTA 2011 ada di web Binus. Ada sedikit rasa sesal karena tidak bisa membawa hasil terbaik, tapi ini merupakan salah satu pengalaman terbaik dalam hidup saya, dan apa yang telah kami lakukan dari mulai dari pelatihan di Binus, sampai ke penggemblengan di h-3 yang bikin deg-deg ser tidak ada yang sia-sia.
    Terima kasih kepada Binus telah memberikan kami kesempatan besar, dan terutama kepada Bu Ike yang setia mendampingi sampe “pagi” :p dan juga untuk tim Sistem “XIang Qi” Komputer Binus.
    Untuk teman-teman Binus sekalian, semangat untuk APICTA 2012 \(^^)/

    Cheers,
    Lili

  4. Pengalaman yang tidak akan pernah terlupakan bersama team X-tras dan kawan2 dari Indonesia yang lain. Buat teman2 yang ingin seperti kami,saya mendukung teman2 semua.”Kesempatan tidak akan pernah datang untuk kedua kalinya”. Jadi manfaatkan kesempatan yang sudah difasiltasi pihak kampus tercinta kita.. Saya pribadi dan team FBI juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Bina Nusantara. Ucapan terima kasih spesial untuk Bu ike dkk,yang telah membimbing kami.. Go Binus Go Indonesia di ajang APICTA 2012 ^_^ Good Bless you!! *NYO lo WAJIB COMMENT*

  5. Cool! Bisa ikutan kompetisi internasional, walaupun baru kawasan asia tapi Thailand merupakan negara yang sudah sangat maju bidang teknologinya.
    Menyesal saya harus memutuskan resign dari salah satu perusahaan IT disana bbrp bula lau dan kembali ke tanah air, kalo ngak saya bisa ikutan datang 🙂
    Bangga saya menjadi alumni BiNus!
    Terus berkarya dan bersaing di dunia internasional, and congratz guys!

  6. Sungguh menyenangkan bisa mendapatkan kesempatan untuk mengikuti APICTA 2011. Ketika diberi tahu bahwa saya dan teman-teman lolos ke APICTA, sungguh kaget dan tidak percaya. Berbagai macam pelatihan pun kami dapatkan dari berbagai pembimbing, baik dari Binus maupun dari luar Binus. Suka dan duka kami lewati bersama. Berbagai kritikan dan saran pun telah menumpuk untuk kami, bahkan kami harus terus melakukan perbaikan hingga pagi hari. Namun semua itu tidak sia-sia, kami dapat menampilkan yang terbaik yang dapat kami tampilkan. Rasa puas tertanam dalam diri kami masing-masing, walaupun hasilnya tidak begitu menggembirakan. Terima kasih kepada Binus yang sudah mau memberi kami kesempatan untuk mengikuti acara tersebut, juga terima kasih sebesar-besarnya kepada Bu Ike yang telah mendampingi kami dari awal hingga akhir, dan juga kepada tim X-TRAS yang telah membantu kami. Semoga Binus dapat sukses di APICTA 2012.

    BR

    Sandy

Periksa Browser Anda

Check Your Browser

Situs ini tidak lagi mendukung penggunaan browser dengan teknologi tertinggal.

Apabila Anda melihat pesan ini, berarti Anda masih menggunakan browser Internet Explorer seri 8 / 7 / 6 / ...

Sebagai informasi, browser yang anda gunakan ini tidaklah aman dan tidak dapat menampilkan teknologi CSS terakhir yang dapat membuat sebuah situs tampil lebih baik. Bahkan Microsoft sebagai pembuatnya, telah merekomendasikan agar menggunakan browser yang lebih modern.

Untuk tampilan yang lebih baik, gunakan salah satu browser berikut. Download dan Install, seluruhnya gratis untuk digunakan.

We're Moving Forward.

This Site Is No Longer Supporting Out-of Date Browser.

If you are viewing this message, it means that you are currently using Internet Explorer 8 / 7 / 6 / below to access this site. FYI, it is unsafe and unable to render the latest CSS improvements. Even Microsoft, its creator, wants you to install more modern browser.

Best viewed with one of these browser instead. It is totally free.

  1. Google Chrome
  2. Mozilla Firefox
  3. Opera
  4. Internet Explorer 9
Close