Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi bidang Informasi Geospasial Dengan PT. LSP Geospasial (Lisensi BNSP)
Dalam rangka menyiapkan tenaga pendidik dalam bidang informasi geospasial yang dapat terus mengikuti perkembangan teknologi diera revolusi industry 4.0 yang begitu cepat, maka secara terus menerus perlu dilakukan peningkatan kompetensi tenaga pendidik khususnya yang berhubungan dengan perkembangan dalam bidang informasi geospasial terkini yang menerapkan Artificial Intelligence (AI), Big Data dan IoT baik pada input data, proses analisa data maupun, keluaran dan sharing informasi geospasial yang dihasilkan. Selain peningkatan kompetensi dalam bentuk pelatihan yang berkelanjutan, kompetensi Tenaga pendidik secara juga perlu untuk dievaluasi melalui program sertifikasi yang berkelanjutan.
Pada tanggal 1 Desember 2021, Tim Peneliti Geo-AI Research and Innovation Lab dari School of Computer Science BINUS University dan LSP Geospasial menyelenggarakan sertifikasi kompetensi pada bidang informasi geospasial di Hotel Borobudur, Jakarta. Narasumber dari kegiatan ini yaitu asesor Kompetensi BNSP yang ditugaskan oleh LSP Geospasial.
Adapun nama-nama peserta kegiatan pelatihan dan sertifikasi kompetensi adalah sebagai berikut:
- Ir. Alexander Agung Santoso Gunawan, S.Si., M.T., M.Sc., IPM, CIRR
- Dr. Ir. Derwin Suhartono, S.Kom., MTI
- Andry Chowanda, S.Kom., MM., Ph.D., MBCS., CCP
- Fabian Surya Pramudya, S.T., M.T., Ph.D
- Santy, S.Kom., M.Sc
- Syarifah Diana Permai, S.Si., M.Si
- Anita Rahayu, S.Si., M.Si
- Rofah Rahmawati, S.Si., M.Si
- Syamsul Arifin, S.Si., M.Sc
- Margaretha Ohyver S.Si., M.Si
Dengan diadakannya kegiatan pelatihan dan sertifikasi ini, diharapkan sejumlah tenaga pengajar di SoCS Bina Nusantara University memiliki kompetensi dan sertifikasi dengan skema Sistem Informasi Geografis (SIG) baik untuk level Ahli Muda (Level-7) dan Ahli Madya (Level-8).