Oleh :  Sandy Wijaya, Fyalisia Amanda Putri, Mochammad Sulendra O.W., Rusdianto Roestam

Melalui jaringan internet GSM, Penelitian ini mengukur nilai QoE pada web secara objektif, serta menggembangkan metode mengukur nilai QoE terkait dengan waktu kecepatan sebuah website hingga halaman terbuka penuh. Landasan metode penelitian yang diterapkan pada penelitian ini menggunakan metode pada ITUT G.1030. Penetapan nilai QoE menggunakan model rating MOS – Mean Opinion Score. Analisis pengukuran nilai QoE dengan waktu yang digunakan agar website terbuka penuh adalah menggunakan regresi. Hasil yang dicapai dari penelitian adalah metode opini dalam untuk mengukur QoE web terkait dengan waktu kecepatan website. Dari hasil disimpulkan bahwa, model pengukuran QoE dapat digunakan untuk mengukur estimasi nilai QoE web secara nyata.