PERATURAN
Lomba sebagai ajang untuk meningkatkan dan menyalurkan kreativitas, hobi, dan semangat kompetisi dalam bentuk suatu lomba. Lomba ini dibuka untuk siswa/i SMA/K atau sederajat di Indonesia. Adapun lomba yang akan diadakan yaitu Games Development Competition.
Games Develoment Competiiton merupakan lomba tingkat mahasiswa untuk membuat aplikasi mobile apps / games dengan peraturan sebagai berikut:
- Lomba bersifat perorangan
- Peserta berstatus sebagai siswa aktif SMA/SMK/sederajat di Indonesia
- Game Engine yang digunakan bebas
- Tidak boleh menggunakan karya yang sudah diikutsertakan dalam perlombaan lain dan belum pernah di submit ke store mana pun
- Tidak boleh menggunakan asset yang bersifat free (semua asset harus dibuat sendiri oleh peserta)
- Tidak mengandung unsur SARA, pornografi, kekerasan
- Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 karya dengan tema #GreaterNusantara
- Aplikasi games yang dibuat bukan pelagiat dari aplikasi games lainnya
- Genre game tidak ditentukan, peserta dapat membuat game dengan genre apapun
- Harus mengunggah video trailer aplikasi/game yang dibuat di YouTube dengan durasi maksimal 5 menit dan harus mencantumkan logo Binus University di awal video dan menggunakan hashtag #BEEFEST #GATBINUS dan #Greater Nusantara dalam judul video
- Seluruh finalis wajib datang ke Binus University untuk mempresentasikan aplikasi gamesnya pada saat babak final
- 5 besar akan masuk ke Grand Final yang akan diberikan kesempatan untuk memperbaiki games yang dibuat sampai awal November 2016 untuk dipresentasikan dalam kegiatan Olimpiade MEGAXUS
- Hak cipta akan menjadi milik dari tiap peserta masing-masing
Kategori penilaian:
- Originality
- Uniqueness
- Asset Graphic, music, etc.
- Game Play
- Game Balancing
- User Interface Design
- User Experience Design
- User Engagement
- Future Development
- Added Value and Correlation with GreaterNusantara
Tata Tertib:
- Peserta diwajibkan memakai pakaian yang rapi dan sopan
- Tidak diperbolehkan memakai celana pendek atau rok pendek
- Tidak diperbolehkan memakai sandal
- Peserta diwajibkan membawa tanda pengenal (kartu pelajar/KTP)