Ada beragam komentar mengenai statistika yang hampir sebagian besar berhubungan dengan kata “susah”. Hal ini dapat muncul ketika orang-orang melihat akan rentetan data, rumitnya rumus, serta sulitnya menginterpretasikan hasil yang diperoleh. Komentar mengenai susahnya untuk mempelajari serta memahami statistika tidak hanya datang dari mereka yang tidak secara khusus mempelajarinya, tapi komentar ini juga datang dari orang-orang yang secara khusus kuliah di jurusan statistika. Kenyataannya, statistika tidak harus dipandang sebagai ilmu yang susah untuk dipahami. Mari memandangnya sebagai ilmu yang banyak dibutuhkan dan digunakan di berbagai bidang.

Sheldon Ross dalam bukunya yang berjudul Introduction to Probability and Statistics for Engineers and Scientists menyatakan bahwa “Statistics is the art of learning from data”. Ini adalah komentar dari orang yang sudah mempunyai pengalaman bertahun-tahun berkecimpung dalam statistika. Jika ia dapat menyatakan hal tersebut maka pastilah ilmu ini sangat menarik untuk didalami.

MarketResearch

Berdasarkan penjelasan di atas maka dapat kita katakan bahwa statistika adalah suatu seni mempelajari data yang banyak dibutuhkan dan digunakan di berbagai bidang. Salah satu bidang yang dimaksudkan adalah bidang marketing atau secara khusus, marketing research.

Marketing research merupakan salah satu aspek marketing yang paling penting dan menarik. Mengapa demikian? Penting karena berkaitan dengan pengambilan keputusan. Menarik karena ada banyak hal yang terlibat dalam prosesnya. Misalnya, bagaimana menggabungkan ilmu manajemen, marketing serta statistika, untuk membantu proses pengambilan keputusan. Atau bagaimana informasi yang diperoleh dari consumers, customers, dan publik, untuk memperoleh informasi-informasi.

Secara garis besar, marketing research terbagi menjadi 2, yaitu riset identifikasi masalah dan riset pemecahan masalah. Riset identifikasi masalah merupakan riset yang diadakan untuk mengatasi masalah. Masalah yang dimaksud tidak hanya masalah yang ada pada saat ini akan tetapi juga termasuk masalah yang kemungkinan besar akan muncul di masa yang akan datang. Yang termasuk di dalam riset ini antara lain riset potensi pasar, riset karakteristik pasar, dan riset tren bisnis. Riset pemecahan masalah adalah merupakan kelanjutan dari riset identifikasi masalah. Riset ini digunakan untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada dalam bidang marketing yang telah diidentifikasikan sebelumnya.  Yang termasuk dalam riset ini antara lain riset segmentasi pasar, riset harga, dan riset promosi.

marketing-research02

Kesempatan untuk berkarir di bidang marketing research sangat menjanjikan. Perusahaan-perusahaan marketing research telah banyak bermunculan. Bahkan perusahaan-perusahaan tersebut merupakan perusahaan-perusahaan berskala internasional. Akhir-akhir inipun telah semakin tinggi kesadaran dari berbagai perusahaan atau instansi atau organisasi, baik yang bersifat bisnis maupun non bisnis, yang memiliki suatu divisi yang khusus bergerak di bidang marketing research. Lalu apa yang harus dipersiapkan untuk meniti karir di bidang ini? Naresh K. Malhotra menyatakan bahwa salah satu hal yang harus dilakukan adalah mengambil beberapa kursus mengenai statistika dan metode kuantitatif. Cukupkah hanya beberapa kursus saja? Bagi beberapa orang mungkin akan mengatakan cukup dan untuk beberapa orang yang lain akan mengatakan tidak cukup. Tapi di sini kita akan lebih fokus ke jawaban tidak cukup. Mengapa? Sebab belajar statistika tidak cukup hanya belajar cara membuat grafik dan tabel atau hanya belajar peluang atau hanya belajar mengenai hipotesis. Ada banyak hal yang terdapat dalam statistika dan data tidak cukup hanya dianalisis dengan grafik atau tabel. Untuk menganalisis data perlu metode-metode yang lebih advance dari hanya sekedar grafik atau peluang atau hipotesis. Semua itu tidak hanya dapat dipahami dengan hanya mengambil beberapa kursus yang berkaitan dengan statistika. Sebab belajar statistika itu ibarat menaiki tangga, dimana antara anak tangga yang satu tidak dapat dipisahkan dengan anak tangga yang lain. Untuk mencapai satu anak tangga perlu anak tangga yang lain. Untuk meramalkan data yang dikumpulkan berdasarkan periode atau waktu tidak cukup dengan hanya mengambil satu kursus mengenai peramalan deret waktu, melainkan perlu pemahaman statistika dasar, perlu pemahaman analisis regresi, perlu pemahaman mengenai teori statistika. Oleh sebab itu merupakan hal yang cukup penting untuk mempelajari statistika secara penuh dan hal tersebut hanya dapat dilakukan dengan memilih jurusan statistika yang terdapat di beberapa universitas di Indonesia.

marketingresearch03

Program ganda Teknik Informatika dan Statistika yang terdapat di Universitas Bina Nusantara merupakan universitas yang menawarkan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk memperoleh ilmu-ilmu yang berkaitan dengan teknik informatika dan statistika. Gabungan dari kedua bidang tersebut merupakan hal yang sangat baik. Sebab ketika kita mempelajari statistika maka hal tersebut juga berarti kita mempelajari program-program komputer yang akan membantu dalam melakukan analisis. Lalu apakah ada marketing research? Dalam jurusan ini juga terdapat mata kuliah-mata kuliah serta penelitian-penelitian yang mendukung hal tersebut. Pada akhirnya, ada satu hal yang dapat kita simpulkan, yaitu statistika memegang peranan penting dalam bidang marketing research dan untuk menunjangnya diperlukan juga kemampuan dalam hal teknik informatika. Dan jika ingin berkarir dalam bidang-bidang tersebut pilihlah jurusan yang tepat.

 

Penulis: Margaretha Ohyver (D3611)

Join Facebook Teknik Informatika – Statistika