PENGEMBANGAN APLIKASI TRAVELMANAGEMENTSYSTEM BERBASIS JAVA UNTUK DIVISI FINANCE DAN GENERAL SERVICES PADA PT. AGRA BAREKSA INDONESIA

Oleh : Indra Setiana1; Rulando Irawan2; Franky Hadinata Marpaung

Tujuan penelitian ialah mengembangkan aplikasi Travel Management untuk proses pengajuan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) dan klaim biaya perjalanan dinas (travel expense), proses verifikasi permintaan Travel Ticket Accommodation (TTA), dan untuk melakukan rekapitulasi perjalanan dinas yang telah dilakukan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis yang terdiri dari wawancara, studi literatur, dan observasi. Metode pengembangan aplikasi yang digunakan adalah ExtremeProgramming dimana tahapannya terdiri dari planning untuk mendapatkan userstories, design dengan melakukan perancangan Unified Modelling Language (UML) berupa usecasediagram, usecasenarrative, activitydiagram, classdiagram, dan sequencediagram serta membuat rancangan layar, coding, dan testing yang berupa content testing, user interface testing, performance testing, dan useracceptancetest sebagai langkah akhir sebelum aplikasi digunakan oleh user. Hasil yang dicapai dari penelitian adalah aplikasi TravelManagement yang dapat digunakan untuk pengajuan SPPD dan travel expense, verifikasi permintaan TTA, dan untuk melakukan rekapitulasi perjalanan dinas yang telah dilakukan. Simpulan dari penelitian ini adalah aplikasi TravelManagement mempermudah user dalam proses pengajuan SPPD dan travel expense yang sebelumnya masih dilakukan secara manual, memudahkan key user pada divisi Finance untuk melakukan verifikasi travel expense dengan adanya notifikasi bila terdapat pengajuan travel expense, memudahkan key user pada divisi General Services dalam menyediakan kebutuhan user yang akan melakukan perjalanan dinas yang dikarenakan key user yang berada di headquarter, regional office, dan district office mendapatkan notifikasi sesuai dengan tanggung jawab masing-masing, dan memudahkan user dalam melakukan rekapitulasi terhadap perjalanan dinas yang dilakukan.

Kata Kunci : travelmanagement, java