ADAPTIVE SCIENCE GAME FOR CHILDREN USING FUZZY LOGIC

Oleh : Charles Ivan, Daniel Adi Wijaya, Stephen Chong, dan Widodo Budiharto

Game Help The Mathtown! memiliki tujuan untuk mengembangkan permainan pendidikan yang bersifat adaptif yang menggunakan aspek psikologis bagi murid di dalam cakupan mobile dengan menggunakan Bahasa Indonesia yang menarik dan menghibur untuk mempelajari matematika dan IPA yang masih jarang ditemukan. Penelitian ini menjelaskan permainan adaptif untuk siswa/i yang dapat menyesuaikan tingkat kesulitan permainan berdasarkan pada kemampuan pemain, dengan demikian faktor ini dapat memotivasi para siswa/i untuk melanjutkan memainkan permainan-permainan ini. Penulis menyajikan sebuah metode yang dapat menyesuaikan tingkat kesulitan dari masing-masing pemain, Selain itu fitur multiplayer (fitur dimana pemain dapat bermain dengan orang lain secara bersamaan) mampu meningkatkan sosialisasi bagi siswa/i yang terlibat di dalam permainan dengan tujuan untuk mengurangi sifat anti sosial dan menumbuhkan sifat kompetitif dari siswa/i saat bermain. Berdasarkan pada penilaian yang diukur dari hasil permasalahan sebelumnya menggunakan fuzzy dengan dua buah input berupa persentase kebenaran dan kecepatan menjawab untuk menghasilkan satu buah output berupa grade yang diperoleh dari masing-masing pemain dan dijadikan tolak ukur bagi pemain tersebut dalam tingkat permainan berikutnya. Hasil dari eksperimen menunjukkan permainan adaptif berbasis Android berkembang dengan baik. Dapat disimpulkan bahwa permainan adaptif science mobile dengan basis Android yang berfitur multiplayer dapat mendukung proses pembelajaran dan pengembangan psikis siswa/i seperti sikap kompetitif dan mengurangi kecenderungan anti sosial.

Kata Kunci/Keywords : adaptive games, Android, science, mobile games, fuzzy