ANALISIS DAN PERANCANGAN PENGATURAN PERMAINAN YANG DINAMIS PADA TOWER DEFENCE
ANALISIS DAN PERANCANGAN PENGATURAN PERMAINAN YANG DINAMIS PADA TOWER DEFENCE
Oleh : Dedy Martadinata Supriyadi, Katherine Oliviani, Davies Winata, dan Rhio Sutoyo
Tujuan penelitian adalah menghasilkan game yang dapat beradaptasi dengan kemampuan player sehingga kesulitan game menjadi dinamis. Game akan mengatur tingkat kesulitan sesuai dengan kemampuan player akan tetapi bukan berarti menjadikan player tidak bisa kalah, player tetap dapat kalah jika tidak menggunakan strategi yang baik. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis dan pengembangan aplikasi. Metode analisis terdiri dari survei dengan menyebarkan kuesioner, observasi aplikasi sejenis, dan studi pustaka. Metode pengembangan aplikasi menggunakan kerangka Incremental. Hasil yang dicapai yaitu mengasah strategi player. Simpulan yang dicapai adalah DDA mampu diterapkan pada game Tower Defence dengan memperhatikan komponen yang ada dalam game Tower Defence. Game dengan penerapan Dynamic Difficulty Adjustment diharapkan dapat memberikan pengalaman bermain yang variatif.
Kata kunci : dynamic game balancing, Tower Defence, dynamic difficulty adjustment