ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM STOK BERBASIS WEB MENGGUNAKAN PHP FRAMEWORK CODE IGNITER PADA TOKO ONLINE REBEL’S OUTDOOR EQUIPMENT

Oleh : Grace Cindy, Aditya Kurniawan

Tujuan penelitian adalah menganalisis dan merancang sistem stok berbasis web pada toko online Rebel’s Outdoor Equipment, sehingga dapat memudahkan Owner/Staff dalam mengolah data stok barang dan transaksi penjualan barang pada toko online Rebel’s Outdoor Equipment walaupun pada saat Owner/Staff sedang tidak berada di tempat. Metode penelitian yang digunakan antara lain metode pengumpulan data (studi pustaka, wawancara, dan studi lapangan) dan metode perancangan seperti metode perancangan sistem dan perancangan aplikasi. Hasil penelitian adalah dengan implementasi sistem stok berbasis web dapat mempermudahkan Owner/Staff  untuk melakukan penyimpanan data stok barang dan juga data transaksi penjualan barang secara online sehingga dapat di akses dimanapun dan kapanpun walau tidak sedang berada di tempat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah aplikasi sistem stok berbasis web dapat membantu proses pengolahan data stok barang secara online pada toko online Rebel’s Outdoor Equipment.

Kata Kunci : sistem, stok, web, penjualan