Pada tanggal 11 Februari 2022, tim dosen dari SoCS yang terdiri dari Bp Prof Widodo, Bp Dr. Edy Irwansyah, Bp Dr. Alexander Agung, Bp. Dr. Fredy Purnomo, Bp Dr. Derwin Suhartono, Bp Bayu Kanigoro, Ibu Dr. Maria Susan, melakukan Pengabdian Pada Masyarakat ke Sasana Tresna Wherda Caritas, Bekasi dimana BINUS University mendonasikan Robot Pets, sebuah robot yang berfungsi untuk mencegah demensia pada lansia. Kunjungan yang dilakukan secara online ini dilakukan bersama dengan tim CDA yaitu Ibu Retno Dewanti dan Ibu Maryani. Hadir dalam acara ini Bp Johan selaku Vice Rector Student Affairs & Community Development memberikan sambutan pembuka dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Bp Fredy Purnomo, selaku Dean of SoCS, terkait pentingnya aktifitas dosen dalam penelitian yang bermanfaat bagi masyarakat dan empowering society.

Robotics Pets adalah Robot berbentuk binatang peliharaan untuk membantu Lansia menghidnar kesepian dan Demensia (Penurunan daya ingat dan kemampuan berfikir) . Robot Pets ini terdapat 2 robot yaitu Nayakanca dan Nayacarya. Robot ini merupakan robot kucing beroda dengan kemampuan menghindari halangan, deteksi orang dan playing pertanyaan matematika/lagu.

Diharapkan dengan adanya robot ini, dapat bermanfaat bagi para lansia membantu mencegah penyakit demensia dan juga dapat menghindari kesepian para lansia.