Jumat, 26 April 2024, telah dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara School of Computer Science (SoCS) dan SuperMap Indonesia. Pendatanganan ini diwakilkan oleh Bapak Dr. Fredy Purnomo, S.Kom., M.Kom., selaku Dekan School of Computer Science, dan Ibu Nikma Fista Safrina,selaku Country Business Manager SuperMap Asia and Oceania.

 

MoU ini merupakan langkah yang sangat penting dalam memperkuat kolaborasi antara akademisi dan industri di bidang teknologi informasi, khususnya dalam pemetaan dan sistem informasi geografis (GIS). Dengan kerjasama ini, diharapkan dapat menciptakan peluang yang lebih besar untuk inovasi, penelitian, dan pengembangan teknologi yang berkelanjutan. SuperMap Indonesia berkomitmen untuk mendukung pengembangan SDM di bidang teknologi geospasial, dan kerjasama dengan SoCS akan menjadi langkah awal yang baik dalam mewujudkannya.

Selain kegiatan penandatanganan MoU, kegiatan juga dilanjutkan dengan pemberian workshop dalam penggunaan aplikasi SuperMap kepada seluruh peserta mahasiswa yang hadir.

Diharapkan penandatanganan ini menjadi landasan yang kokoh untuk kerjasama yang berkelanjutan dan berdaya guna.